Belajar Untuk Masa Depan Cerah

Ilmu Teknologi

Friday 27 March 2020

Urutan Warna Kabel Straight dan Cross


          Hallo teman-teman,kali ini saya akan membagikan rangkuman materi tentang Urutan Warna Kabel Straight dan Cross,setelah kalian kemarin membaca artikel tentang Perbedaan Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) dan Kabel STP(Shielded Twisted Pair).Yuk simak rangkumannya.


Kabel Straight
          Kabel LAN/UTP Straight berfungsi untuk menghubungkan perangkat-perangkat yang berbeda, contohnya menghubungkan komputer ke Switch atau router, menghubungkan komputer ke modem, dsb.

  • Susunan standar warna kabel LAN straight:
  1. Putih-Orange
  2. Orange
  3. Putih-Hijau
  4. Biru
  5. Putih-Biru
  6. Hijau
  7. Putih-Coklat
  8. Coklat




Kabel Cross
          Kabel LAN/UTP Crossover berfungsi untuk menghubungkan perangkat-perangkat yang sama atau sejenis, contohnya menghubungkan komputer ke komputer secara langsung, menghubungkan switch ke switch, dsb.
  • Susunan standar warna kabel LAN cross:
Untuk standar urutan kabel cross susunan pada kedua ujung berbeda, yaitu:
  • Ujung pertama sama dengan susunan kabel straight:
  1. Putih-orange
  2. Orange
  3. Putih-hijau
  4. Biru
  5. Putih-biru
  6. Hijau
  7. Putih-coklat
  8. Coklat

  • Ujung kedua, pin 1 dan 3 tukar posisi, pin 2 dan 6 tukar posisi:
  1. Putih-hijau
  2. Hijauh
  3. Putih-orange
  4. Biru
  5. Putih-biru
  6. Orange
  7. Putih-coklat
  8. Coklat

Fungsi

  • Kabel Straight berfungsi untuk menghubungkan 2 device yang berbeda dan merupakan kabel yang memiliki cara pemasangan yang sama antara ujung satu  dengan ujung yang lainnya.  

Fungsiatau contoh penggunaan Kabel Stright LAN adalah sebagai berikut :
  1. Menghubungkan switch ke router
  2. Menghubungkan antara computer dengan switch
  3. Menghubungkan router dengan LAN pada modem cable/DSL 
  4. Menghubungkan HUB ke router
  5. Menghubungkan computer dengan LAN pada modem cable/DSL

  • Kabel Crossover berfungsi untuk menghubungkan 2 device yang sama, Susunan kabelnya yang berbeda antara ujung satu dengan ujung yang lainnya. Walaupun jenis kombinasi kabelnya berbeda tapi menggunakan kabel yang sama yaitu kabel UTP.
Fungsi atau contoh penggunaan Kabel Stright LAN adalah sebagai berikut :

  1. Menghubungkan 2 buah komputer secara langsung
  2. Menghubungkan 2 buah switch
  3. Menghubungkan 2 buah HUB
  4. Menghubungkan switch dengan HUB
  5. Menghubungkan komputer dengan router


           Oke temen-temen mungkin materinya cukup sampai disini saja,untuk materi selanjutnya saya akan membahas tentang Macam-macam Kelompok IP Address



KLIK UNTUK MACAM-MACAM KELOMPOK IP ADDRESS




          Demikian yang dapat sampaikan,jika berkenan silahkan tekan tombol like dan komen.Semoga bermnfaat.Terima kasih.


No comments:

Post a Comment